Joe Russo: Infinity War akan Sedikit Lebih Ringan dan Lucu
Selowae.Net – Film Avengers: Infinity War tidak diragukan lagi merupakan film superhero yang paling dinantikan di tahun 2018. Dalam film ini, para superhero Marvel Cinematic Universe akan bekerjasama untuk menghadapi musuh terbesarnya, yaitu Thanos.
Selain menjanjikan pertarungan yang keren dan menegangkan, penonton juga tetap akan mendapatkan beberapa lelucon di bagian-bagian tertentu. Sama seperti film-film MCU sebelumnya. Hal tersebut diungkapkan oleh Joe Russo, seperti dikutip dari Comicbook bahwa film Infinity War akan sedikit lebih ringan dan lucu.
“Kalian tahu, yang menarik adalah karena perubahan yang Taika (Waititi) lakukan pada (Ragnarok) dan karena perubahan itu diterapkan dalam sebuah karakter. (Thor) dan Star-Lord adalah sebuah kombinasi yang menyejutkan dan sangat lucu. Jadi aku tak sabar menunggu penonton melihat mereka berdua bersama,” ungkap Joe Russo dilansir Comicbook.
Di sisi lain, walaupun menjanjikan beberapa joke dalam cerita, Avengers: Infinity War juga dipastikan memiliki banyak momen menyentuh. Hal tersebut karena Kevin Feige dan Russo telah mengindikasikan bahwa akan ada beberapa karakter major yang tewas dalam film ini.
So, jika kamu mencari film superhero yang menengangkan, penuh aksi, lucu dan sekaligus menyentuh, maka Avengers: Infinity War ini sangat wajib kamu nantikan.
Baca juga: Jadwal Film Marvel Tahun 2018-2020 (Disney, Fox dan Sony)
Film Avengers: Infinity War sendiri baru akan tayang pada 4 Mei 2018. Film ketiga Avengers ini akan memiliki durasi yang cukup panjang, yaitu lebih dari 25 menit. Durasi tersebut menjadi yang terlama dibandingkan film-film produksi Marvel sebelumnya.
0 Response to "Joe Russo: Infinity War akan Sedikit Lebih Ringan dan Lucu"
Posting Komentar